Desa Ciapus termasuk dalam wilayah kecamatan Banjaran yang memiliki luas wilayah 288,242 Ha jarak Desa Ciapus dari Ibu Kota Kecamatan adalah 1 KM dan jarak dengan Ibu Kota Kabupaten adalah 9 Km, Desa Ciapus terbagi menjadi 4 Dusun dan memiliki curah hujan 2.500 mm/tahun dengan jumlah hujan 4 Bulan ,suhu rata-rata harian adalah 27 Derajat Celcius, dengan ketinggian 700 mdpl dengan bentangan wilayah perbukitan dan dataran rendah, dan berbatasan dengan desa-desa sebagai berikut :
Batas-batas :
Utara : Desa Banjaran
Timur : Desa Sindangpanon
Selatan : Desa Mekarjaya
Barat : Desa Banjaran Wetan
Luas Wilayah Desa Ciapus : 288,242 Ha
Topografi Desa Ciapus memanjang dari utara ke selatan, bagian utara merupakan dataran rendah yang berbatasan dengan Desa Banjaran, sekaligus merupakan pusat perekonomian bagi warga penduduk Dusun I mayoritas penduduk Dusun I adalah pelaku ekonomi dan perdagangan yang mayoritas pendatang, Karakter Desa sudah mulai terlihat melalui terlihat melalui bentangan persawahan dengan irigasi yang sumbernya berasal dari sungai Cimalabar,Cisangkuy, dibagian selatan yang semakin mendaki dan berbukit karakter Desa semakin kental kawasan pesawahan yang menjadi pemandagan dominan.
Peta Desa: